Bagaimana Cara Bertahan Hidup Tanpa Air ?

watch_later

Pernahkah anda tersesat di dalam hutan, dan anda sudah kehabisan air untuk diminum? Semoga belum pernah ya. Karena itu, tulisan kali ini akan mengajarkan kita hal-hal yang bisa dilakukan untuk bertahan hidup ketika kita kehabisan air.

Segera Bergerak

Dokter-dokter setuju bahwa manusia normal dapat hidup tanpa makanan selama 8 minggu, tetapi mereka tetap harus minum. Tanpa minuman, mereka hanya dapat bertahan selama 3-5 hari. Manusia yang lebih sehat mungkin bisa bertahan satu hari lebih lama.

Kekurangan air, dikenal dengan dehidrasi, dapat memicu banyak masalah, seperti kebingungan, lesu, jantung berdegup kencang dan halusinasi. Oleh karena itu, kita harus segera mencari air.

Hindarkan Keringat

Kita harus segera bergerak, tetapi juga harus bisa menjaga cairan yang ada didalam tubuh kita. Hindarilah aktifitas yang dapat membuat keringatan berlebihan, dan hindarilah tempat-tempat yang panas.
Ikuti Jejak Hewan

Jika kita tidak dapat menemukan sungai, danau atau semacam aliran air, ikutilah jejak hewan. Hewan-hewan pasti akan bergerak ke sumber air atau es. Tapi jangan ikuti harimau, serigala, singa, atau hewan buas lainnya ya.

Jika ada es, kita harus mencairkannya terlebih dahulu. Mengapa? Memakan es yang dingin akan menurunkan suhu tubuh. Kemudian tubuh berusaha menghasilkan energi dengan metabolisme, yang pastinya memerlukan air.
Pohon Pisang

Carilah pohon pisang. Gunakan pisau atau apapun yang bisa digunakan untuk memotong batang pohon pisang. Potong sampai tersisa sedikit batang pohon. Kemudian cungkil bagian tengah batang hingga membentuk wadah penampungan, air akan diserap akar pohon dan memenuhi wadah ini.

Gravitasi

Jika kita berada di gurun pasir, air sangat susah ditemukan. Disinilah gaya gravitasi akan membantu kita. Air selalu mengalir ke tempat yang lebih rendah. Jadi, berjalanlah selalu ke tempat yang lebih rendah.

Kita juga bisa memotong-motong kaktus dan memeras atau menghisap cairan dari dagingnya. Tetapi hati-hati, kita tidak boleh memakannya.

Tuhan Yang Maha Esa

Yang terakhir dan terpenting, berdoa meminta bantuan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

(via bacabaca.co.id)